Sejumlah warga mengikuti pengobatan gratis. |
Kegiatan serupa juga digelar di tiga tempat lain, Sleman, Bantul dan Magelang. Keempat daerah tersebut merupakan kawasan yang terkena dampak letusan Merapi 2010 lalu. ”Kita memang tidak hanya memfokuskan untuk masalah kesehatan saja, tapi juga bantuan jembatan dan jalan di kawasan rawan erupsi Merapi,” ungkap Direktur Keuangan PT Askes, Purnawarman.
Diakui, bantuan bakti sosial ini difokuskan untuk korban Merapi. Bantuan diberikan melalui program kemitraan dan bina lingkungan terdiri dari berbagai macam kegiatan di antaranya pemberian bantuan alat kesehatan bagi Posyandu dan Puskesmas, sembako dan gizi. Disamping bantuan infratsruktur berupa jalan dan jembatan. Total anggaran yang dikucurkan untuk kegiatan tersebut adalah Rp 2, 674 milliar.
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Boyolali, Syamsudin MKes, mengatakan kegiatan bakti sosial tersebut bebas diikuti siapapun. Pihaknya telah menyiapkan tenaga medis dari berbagai spesialisasi.
Sumber: timlo.net