• Selama tiga kali pasaran terakhir, harga penjualan sapi di Pasar Hewan Sunggingan, Boyolali mengalami penurunan Rp 500.000 – Rp1 juta tiap ekor.
  • Revitalisasi Umbul Tirtomulyo di Dusun Umbul, Kemasan, Sawit, Boyolali, tahap pertama sudah berjalan 60%.
  • Sebanyak 10 orang siswa dari OSIS SMK Ganesha Tama dan SMK Muhammadiyah 4 mengadakan kerja bakti membersihkan coretan di dinding bagian depan Taman Sono Kridanggo dan BPD Boyolali.
  • Menghadapi musim penghujan yang intensitasnya mulai tinggi, BPBD Boyolali melakukan pemetaan daerah rawan bencana alam.

Rabu, 11 Juli 2012

Bumi Perkemahan Wonopotro Diresmikan

Bupati resmikan Bumi Perkemahan Wonopotro.

Bupati Boyolali Seno Samudro, Rabu (11/7) pagi, meresmikan Bumi Perkemahan Wonopotro di Dusun Glagahombo, Desa Blumbang, Kecamatan Klego. Bumi perkemahan dibangun dengan menggunakan anggaran dari Kementrian Pemuda dan Olahraga senilai Rp 1,4 miliar.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Boyolali, meresmikan sekaligus menyerahkan pengelolaan bumi perkemahan Wonopotro kepada pihak Desa Blumbang.
”Penggelolaanya nanti kita serahkan ke pihak desa, sekaligus memberdayakan masyarakat sekitar,” tandas Bupati usai peresmian.
Selain nanti digunakan untuk kegiatan pramuka baik tingkat kwartir maupun kwarcab, bupati berharap juga bisa dilakukan kegiatan pramuka untuk tingkat nasional. Selain itu, bupati juga akan melakukan penambahan pengelolaan seperti untuk pariwisata.
”Yah kita akan kembangkan juga menjadi tempat wisata, tadi Disparbud sudah mempunyai ancang-ancang anggaran untuk mengelola tempat ini menjadi salah satu tujuan wisata,” ungkapnya.
Di bumi perkemahan ini sendiri dilengkapi dengan beberapa fasilitas, seperti pendopo atau joglo, gardu pandang, kantor, MCK,  Mushola serta Kantor Kwarcab Boyolali. Bumi Perkemahan Wonopotro sendiri berada di atas bukit dengan dikelilingi hutan jati yang masih alami. Hanya saja untuk menuju ke lokasi, jalanya masih setapak, bupati berjanji akan mengusulkan anggaran untuk memperbaiki jalan tersebut.
Selain di Wonopotro, Boyolali juga memiliki bumi perkemahan yang sudah terkenal yaitu di Pantaran Ampel. Bumi perkemahan ini berada di lereng Gunung Merbabu.


Sumber: timlo.net

Artikel Terkait