Tahu susu. |
Tahu susu bukanlah makanan yang terbuat dari tahu yang dicampur susu sapi, atau tahu yang bisa mengeluarkan susu. Namun, kuliner asli Boyolali ini terbuat dari susu sapi yang baru melahirkan. Susu sapi yang baru melahirkan ini tidak laku dijual, selain berwarna kuning juga baunya sangat amis. Eit, jangan salah! Kandungan gizinya sangat tinggi. Sayangkan bila dibuang.
Masyarakat kemudian mengolahnya menjadi cemilan langka yang hanya didapat saat sapi melahirkan. Cara membuatnya pun tidaklah sulit. Susu sapi yang baru melahirkan diperas, diberi bumbu tradisional, seperti ketumbar, bawang putih, dan garam. Bumbu-bumbu tersebut dihaluskan dan dicampur dengan susu sapi.
Setelah itu dikukus hingga matang. Setelah matang, baru dipotong-potong sesuai selera dan digoreng.
Jadilan tahu susu, kuliner lezat asli Boyolali ini paling enak bila dinikmati saat masih panas mongah-mongah. Jangan lupa, segelas kopi susu bisa menjadi teman yang mantap untuk menikmati tahu susu yang tidak dijual di pasaran ini
Sumber: timlo.net